Pengurus Pusat Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia melaksanakan Musyawarah Antar-Perusahaan Air Minum Nasional XIV di Kota Surakarta Solo, pada Selasa-Rabu, 8-9 Desember 2021. Gelaran empat tahunan Perpamsi ini rencananya dibuka Presiden RI Joko Widodo.
Pelaksanaan Mapamnas diputuskan dalam rapat sebelumnya yang diikuti Ketua Umum Perpamsi Rudie Kusmayadi, Wakil Ketua Umum Lalu Ahmad Zaini, Sekretaris Umum Sony Salimi, serta para ketua departemen PP Perpamsi.
Salah satu pertimbangan utama dalam persiapan gelaran empat tahun Perpamsi tersebut adalah kondisi pandemi Covid-19. Mengingat pelaksanaan Mapamnas di akhir tahun dan mengantisipasi kebijakan pemerintah terkait di akhir tahun, ada dua opsi yang akan dilakukan oleh PP Perpamsi.
Pertama, pelaksanaan pembahasan anggaran dasar dan rumah tangga (AD/ART), rencana strategis (Renstra), laporan pertanggungjawaban dan puncaknya pemilihan ketua umum semua dilakukan offline atau di tempat acara.
Pilihan kedua, secara hybrid atau perpaduan offline dan online. Pembahasan AD/ART, Renstra, dan laporan pertanggungjawaban dilakukan secara online atau daring. Lalu, ketika pertemuan di Solo, tinggal ketok palu persetujuan. Namun, pemilihan ketua umum tetap dilakukan secara offline atau tatap muka.
Opsi kedua dibuat untuk efisiensi waktu dan mencegah adanya kerumunan dalam jangka waktu yang lama. Maka diadakan pra-Mapamnas untuk meminta persetujuan kepada PD Perpamsi dari opsi yang ada,” kata Rudie, dalam Rakernas di Bali, 11-12 November 2021.
Sebelum pelaksanaan Mapamnas, hari ini Selasa (7/12/2021) terlebih dahulu dilaksanakan sosialiasi Dana Pensiun Bersama (Dapenma) Perpamsi yang juga diikuti Direksi PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi.
(Sumber: Perpamsi)