Pemprov Jabar Bersama Pemkab Bekasi Tanam Mangrove Kembangkan Pelabuhan Ikan TPI Paljaya

Pemprov Jabar bersama Pemkab Bekasi Tanam Mangrove Kembangkan Pelabuhan Ikan TPI Paljaya

Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat bersama Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi menanam bibit mangrove di lahan seluas 10.000 meter persegi di Kampung Paljaya, Desa Segarajaya, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, Rabu (10/1). Penanaman mangrove itu merupakan pengganti lahan yang direncanakan akan dibangun pelabuhan perikanan oleh pihak ketiga.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat, Hermansyah mengatakan bahwa pelabuhan perikanan di sekitar Tempat Pelelangan Ikan Paljaya ini memiliki potensi sangat besar. Oleh sebab itu DKP Jawa Barat menggandeng pihak ketiga melakukan upaya pengembangan.

“Kebetulan kita mendapatkan mitra dari PT Tunas Ruang Pelabuhan Nusantara. Mereka itu menyewa lahan kita sebagai akses jalan dia. Yang ada di lahan kita ini dan kita sudah melakukan perjanjian kerja sama antara TRPN dengan pemerintah daerah dalam waktu itu langsung dari pak gubernur,” kata Hermansyah.

Sementara, Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengaspresiasi rencana pengembangan pelabuhan ikan itu. Menurutnya, pengembangan pelabuhan itu nantinya akan membantu Pemerintah Kabupaten Bekasi dalam menanggulangi angka kemiskinan hingga pengangguran.

“Ini perlu kita hargai dan apresiasi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, penanggulangan kemiskinan, pengangguran, dan peningkatan kesehatan. Bekerja sama mengembangkan area pelabuhan untuk menjadi lebih baik dengan tidak melupakan aspek kelestarian lingkungan,” ujar Dani. (Tim Media)