Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang membangun enam Unit Sekolah Baru. Pembangunan USB itu menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2023 sebesar Rp 32 miliar. Tujuannya guna menunjang kegiatan belajar di Sekolah Dasar Negeri dan Sekolah Menengah Pertama Negeri.
Selain membangun USB, Pemkab Bekasi juga membangun ratusan Ruang Kelas Baru di 13 SDN dan lima SMPN. Pembangunan RKB dan USB ini untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Bekasi dan Sumber Daya Manusianya.
“Tahun 2023 ini, kita membangun enam USB dan penambahan 51 RKB di 13 SDN serta 28 RKB di SMPN. Jadi total 79 RKB,” kata Pranoto, Kepala Seksi Bangunan Negara Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Pemkab Bekasi.
Ia menargetkan pada Desember 2023 ini, seluruh proyek pembangunan USB dan RKB ini rampung, sehingga pada Januari 2024 para murid dapat menggunakan fasilitas pendidikan baru tersebut.
“Progres pembangunan hingga saat ini sudah 80 persen. Kita targetkan sebelum akhir tahun ini sudah selesai semua,” tutup Pranoto. (Tim Media)