Bekasi – DPRD Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, meminta agar PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi untuk dapat menyesuaikan tarif pemasangan sekaligus biaya bulanan khususnya lembaga sosial di Kabupaten Bekasi dalam memperoleh air bersih.
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bekasi, Yudhi Darmansyah, Jumat (19/7) mengatakan sebagaimana aspirasi yang masuk dari salah satu lembaga yakni pondok pesantren ataqwa memohon agar bisa mendapat keringanan biaya dalam pemasangan instalasi air bersih.
Masih menurut Yudhi, Pondok Pesantren Ataqwa merupakan lembaga pendidikan dan juga sosial tentu bisa dipenuhi permintaannya oleh PDAM karena mereka lebih ke arah sosial dan pendidikan dan bukan berorientasi terhadap profit.
“Sebagai bagian dari BUMD Kabupaten Bekasi, PDAM harus mampu semaksimal mungkin melayani masyarakat termasuk lembaga sosial,” ujar Yudhi yang didampingi anggota komisi satu lainnya usai mengunjungi PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi, seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Eko Purnomo.
Dalam kesempatan itu, direktur PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi Usep Rahman Salim menegaskan pihaknya akan konsentrasi untuk dapat melayani kebutuhan akan air bersih di Kabupaten Bekasi dan berupaya akan membantu aspirasi yang dibawa DPRD Kabupaten Bekasi tersebut.
(Sumber: Elshinta)