Dinas Kesehatan Siagakan Tenaga Kesehatan di Setiap TPS

Dinas Kesehatan Siagakan Tenaga Kesehatan di Setiap TPS

Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi akan menyiagakan tenaga kesehatan di setiap Tempat Pemungutan Suara Pemilu 2024. Pembentukan tim kesehatan itu didasari oleh Surat Edaran Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat untuk mendukung jalannya proses Pemilu 2024 yang lancar.

Nantinya, tim kesehatan itu akan bekerja sama dengan petugas lainnya, yakni Polri, TNI, fasilitas kesehatan swasta, relawan dan Public Safety Center 119.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Supriadinata mengungkapkan selain tenaga kesehatan yang siaga pada setiap TPS, juga terdapat tenaga kesehatan yang berkeliling guna memastikan kesehatan para petugas pemungutan suara.

“Ini bentuk dukungan untuk kelancaran Pemilu 2024. Nanti petugas kesehatan akan siaga di puskesmas, mobile berkeliling, dan satu orang di setiap desa,” kata Supriadinata.

Sementara Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan telah menginstruksikan Dinas Kesehatan untuk siaga membantu kelancaran proses pemungutan hingga rekapitulasi suara Pemilu 2024.

“Dengan adanya petugas medis yang siaga di TPS, jika terdapat petugas yang sakit atau kelelahan bisa kita tangani dengan segera,” ujar Dani. (Tim Media)