Kota Bekasi di Jawa Barat, penduduknya beragam suku, agama, dan ras. Tahun 2023, kota penyangga Jakarta ini, mendapat predikat Kota Toleran kedua menurut Setara Institut.
Guna meningkatkan toleransi antar sesama, Forum Kerukunan Umat Beragama dan Kesbangpol Pemkot Bekasi, menggelar sosialisasi Majelis Umat Beragama tingkat kecamatan dan kelurahan se-Kota Bekasi.
“Sosialisasi bertema ‘Meningkatkan kerja MUB kecamatan dan kelurahan se-Kota Bekasi dalam rangka Kota Bekasi menjadi kota toleransi no 1 se- Indonesia’,” ujar Ketua FKUB Abdul Manan dan Kepala Kesbangpol Nesan Sujana, kemarin.
MUB yang ada di tingkat kecamatan dan kelurahan, kata Manan, agar bersinergi dengan camat dan lurah guna menciptakan kerukunan dan keharmonisan di masing-masing wilayah
Semua elemen bangsa harus terus merajut keharmonisan dan menggaungkan toleransi mewujudkan kota yang damai. Kemudian, mencegah konflik-konflik di masyarakat. (tim media)