Pelaksana Tugas Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono berharap pendatang pada masa arus balik Idulfitri 2023 tidak menjadi beban. Dia mendorong pendatang untuk menciptakan lapangan pekerjaan ketika datang ke Jakarta, Bekasi, dan beberapa kota lainnya.
“Tetapi justru membuka lapangan pekerjaan dengan potensi yang ada,” kata Tri di Pos Pengamanan Mudik Sumber Arta, Bekasi, Kamis (20/4).
Oleh karena itu, ia mendorong pendatang untuk tidak sungkan menciptakan lapangan pekerjaan di Kota Bekasi.
“Bekasi dengan 2,4 juta jiwa merupakan pasar yang luar biasa, tinggal bagaimana orang-orang yang memiliki kreatifitas inovasi itu,” ujar Tri.
Tri yakin para pendatang punya harapan meningkatkan taraf hidupnya. Dia berharap para pendatang nanti tidak hanya menjadi beban, tetapi juga turut memajukan perekonomian Bekasi.
Sumber : cnnindonesia