Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mengajak masyarakat untuk menjadikan Mushola sebagai Pusat Kegiatan Agama dan Pendidikan bagi generasi muda. Dengan begitu, diharapkan dapat membentuk generasi muda yang berilmu dan berakhlak mulia.
“Mushola ini tidak hanya menjadi tempat melaksanakan ibadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan keagamaan dan pendidikan untuk membina generasi muda yang berilmu dan berakhlak mulia,” kata Dedy saat meresmikan Mushola Sa’adatuddarain di Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Minggu (17/11/2024).
Dia mengatakan, pembangunan Mushola Sa’adatuddarain melibatkan warga sekitar. Ini menjadi bukti nyata, tingginya rasa kebersamaan dan persatuan di Kelurahan Bahagia dan sekitarnya.
“Saya berharap, mushola dirawat sebaik-baiknya sehingga dapat membawa manfaat, keberkahan dan meningkatkan ukhuwah Islamiyah,” imbuhnya. (tim media)