Upaya percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Bekasi mendapat perhatian serius dari kancah internasional. Delegasi dari Bank Dunia, Bappenas, serta Kementerian Kesehatan meninjau langsung implementasi program kesehatan di Desa Kertarahayu, Setu, Jumat (30/1).
Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Endin Samsudin menyampaikan, kunjungan ini bertujuan melihat dari dekat efektivitas langkah-langkah preventif yang telah dijalankan di wilayah tersebut. Dalam kunjungannya, rombongan memantau lima pos pelayanan kesehatan masyarakat. Di antaranya, pelayanan ibu hamil, posyandu, PAUD, penyuluhan bagi orang tua anak dan transparansi anggaran desa.
“Kelima layanan ini sangat bermanfaat karena mengedukasi masyarakat warga Desa Kertarahayu. Lima pos ini juga dikunjungi oleh rombongan dari bank dunia. Melihat bagaimana Kabupaten Bekasi menurunkan angka stunting,” ucap Endin.
Endin juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para kader kesehatan yang menjadi garda terdepan di lapangan.
“Semangat para kader adalah kunci. Dengan kolaborasi yang solid, kami optimistis Kabupaten Bekasi mampu mencetak generasi yang lebih sehat dan bebas stunting di masa depan,” tutup Sekda. (Tim Media)


