Guna meningkatkan ketahanan pangan masyarakat di Kota Bekasi, Jawa Barat, Pelaksana Tugas Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menyerahkan bibit sayuran seperti kakung kepada 12 kelompok tani, Senin (16/1/2923).
Tanaman sayuran tersebut dapat ditanam memanfaatkan pekarangan. Ini termasuk salah satu peningkatan ekonomi keluarga Kelompok Tani/Kelompok Wanita Tani. Kelompok tani itu masuk dalam binaan Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kota Bekasi.
Bantuan tersebut merupakan stimulan berupa sarana produksi yang diharapkan bisa mengembangkan secara garis besar usaha kelompok tani agar memajukan ekonomi keluarga.
Diharapkan pemberian bantuan bibit sayuran sebagai pengembangan dunia tani di Kota Bekasi untuk peningkatan ekonomi bagi kelompok tani ataupun kelompok wanita tani yang telah aktif. (tim media)