Pemkab Bekasi Sosialisasi Identitas Kependudukan Digital

Pemkab Bekasi menyelenggarakan program Berkolaborasi Terus Melayani (Botram) tingkat desa di Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan. Pemerintah melakukan sosialisasi pembuatan Identitas Kependudukan Digital seperti pembuatan Kartu Tanda Penduduk digital dan Kartu Keluarga digital.

“Terkait dengan IKD, ada stand khusus. Kita sosialisasi berpindah ke KTP digital,” ujar Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, Senin (29/7/2024).

Seiring dengan sosialisasi tersebut, Pemkab Bekasi juga mengajak kepada aparatur di tingkat kecamatan, kelurahan, atau desa untuk menginformasikan agar warganya beralih ke KTP digital atau KK digital.

“Disdukcapil nanti akan melakukan roadshow ke kecamatan dan desa-desa sosialisasikan KTP digital ini,” imbuhnya.

Dia menyebut, pelaksanaan Botram di tingkat di tingkat desa mendapat sambutan masyarakat. Terlihat masyarakat sangat antusias memanfaatkan program ini. (tim media)