Pemkab Bekasi Gelar Pangan Murah di Desa Rentan Pangan

Pemkab Bekasi menyelenggarakan Gelar Pangan Murah 2024 di delapan desa yang masuk kategori rentan pangan berdasarkan analisa Food Security and Vulnerability Atlas.

Pemkab Bekasi menggandeng Perum Bulog Karawang yang menyediakan paket berisi 5 kilogram beras, ½ kg telur ayam, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, dan 1 kg tepung terigu yang ditebus dengan harga Rp 36.500.

“Permintaan bahan pangan mengalami kenaikan menjelang hari besar keagamaan, kami membantu dengan menyelenggarakan GPM ini,” ujar Pj Bupati Bekasi Dedy Supriyadi, saat membuka Gelar Pangan Murah di kantor Desa Sukasejati, Cikarang Selatan, Senin (2/12/2024).

Dia menjelaskan, kegiatan GPM ini menyasar masyarakat kurang mampu. Terdapat sebanyak 425 paket bahan pokok di masing-masing desa sehingga total terdapat 3.400 paket bahan pokok.

Selain di Desa Sukasejati (Cikarang Selatan), kegiatan Gelar Pasar Murah juga diselenggarakan di Desa Bunibakti (Kecamatan Babelan), Desa Cibatu (Cikarang Selatan), Desa Karangmukti (Karangbahagia), Desa Ridogalih (Cibarusah), Desa Srimukti (Tambun Utara), Desa Sukamakmur (Sukakarya), dan Desa Sukaasih (Sukatani). (tim media)