Pembina Apel Ucapkan Selamat kepada Pegawai yang Promosi Jabatan

Pembina Apel Ucapkan Selamat kepada Pegawai yang Promosi Jabatan

Pembina apel Joni Purwanto mengucapkan selamat kepada para pegawai Perumda Tirta Bhagasasi Bekasi yang mendapatkan promosi jabatan. Dia berpesan untuk mewujudkan visi dan misi saat menjabat di posisi yang baru.

“Amanatnya itu berat. Kami punya janji kepada masyarakat melalui visi dan misi kita untuk membangun perusahaan ini,” ujar Joni Purwanto kepada peserta apel, Rabu (9/7/2025).

Selain itu, dia juga berpesan kepada seluruh Kepala Bagian, Kepala Cabang, Kepala Kantor Cabang Pembantu, para Kasie untuk bersama-sama bangkit membangun kembali perusahaan air minum setelah terjadi pemisahan aset dari Kota Bekasi. Terutama, berkurangnya pelanggan karena beralih menjadi pelanggan Perumda Tirta Patriot. Namun, dia meyakini rekan-rekannya dan keluarga besar Perumda Tirta Bhagasasi dapat menjalani amanah yang diemban masing-masing pegawai.

“Teman-teman saya, para Kacab, para Kabag, para Kasie yang masih muda-muda, mempunyai visi yang bagus untuk perusahaan ini,” ungkapnya.

Sebagai salah satu pegawai senior, Joni mengaku sudah cukup lama dirinya tidak memberikan motivasi kepada rekan-rekan kerjanya.

“Pagi ini, saya diberikan kesempatan jadi pembina apel. Sudah cukup lama, tidak berdiri di depan rekan-rekan untuk sekedar memberikan motivasi atau apa pun itu,” imbuhnya.

Kini, Joni Purwanto pindah tugas menjadi Kepala Cabang Rawalumbu, setelah sebelumnya diberi amanah menjabat Kepala Cabang Lemahabang. Dia berharap, ke depan tetap bersama-sama membangun Perumda Tirta Bhagasasi menjadi semakin besar di lingkup Jawa Barat maupun nasional. (tim media)