Dampak banjir sepekan lalu, hingga kini belum semua airnya surut. Masih ada wilayah yang tergenang air. Karena banjir kali ini, sangat besar dan menimpa banyak lokasi.
Beberapa penyakit pun mulai bermunculan dialami warga dampak antara lain infeksi saluran pernapasan atas, batuk, flu dan demam. Termasuk kelelahan menyebabkan pegal-pegal dan kelemahan otot, dan diare. Beberapa penyakit ini yang biasanya timbul banjir, karena lumpur dan sampah yang diakibatkan banjir.
Terkait hal itu, guna membantu para korban banjir, Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, menyiapkan posko kesehatan ditempatkan di setia Puskesmas.
Posko kesehatan, buka selama tanggap darurat banjir yang sudah ditetapkan Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang, ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Alamsyah, kemarin.
Guna pendekatan pelayanan, Dinas Kesehatan juga mengoperasikan Mobil Puskesmas keling. Maka, jika masyarakat ada keluhan kesehatan, agar segera mendatangi Puskesmas terdekat.
Bagi masyarakat membutuhkan bantuan medis darurat, dapat menghubungi Call Center 119 PSC atau Call Center 112 dengan menekan tombol 2 untuk mendapatkan layanan kegawatdaruratan. (tim media)