Semua hewan qurban dipastikan harus memenuhi syarat. Hewan harus sehat dan memenuhi syariat Islam. Itu makanya perlu diperiksa petugas. Hewan yang sudah diperiksa, dipasangi label memenuhi syarat.
Penegasan itu disampaikan Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhammad saat meninjau kesehatan hewan bersama Tim Nakeswan Jawa Barat dan tim Kota Bekasi, kemarin.
Saat pemeriksaan di Kecamatan Jatiasih, tim tidak menemukan hewan yang sakit. Jika ada hewan tidak memenuhi syarat, akan dikarantina agar tidak menular dan tidak akan diperjualbelikan.
Pemeriksaan ini sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Bekasi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Masyarakat tidak perlu khawatir, menyembelih hewan qurban pada Idul Adha sekarang. (tim media)