BPK Perwakilan Jabar Lanjutkan Pemeriksaan di Kabupaten Bekasi

Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Jawa Barat, bersama Pemkab Bekasi, melakukan pertemuan lanjutan dalam rangka pemeriksaan belanja infrastruktur anggaran 2024, Kamis (27/11/2024).

Pertemuan ini, ujar Pj Bupati Dedy Supriyadi, menyambung entry meeting tiga minggu lalu.  Saat itu, pihaknya menyampaikan pemeriksaan guna mengevaluasi apa yang telah dikerjakan.

Dalam pertemuan, Dedy minta agar pejabat terkait kooperatif, agar pemeriksaan berjalan dengan baik. Kemudian, Inspektorat agar terus memantau proses pemeriksaan dan melaporkan.

Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat Widhi Hidayat menjelaskan, pemeriksaan berfokus pada belanja infrastruktur tahun anggaran 2024.

Tujuan pemeriksaan untuk memastikan apakah belanja infrastruktur sesuai dengan aturan perundang-undangan. Pemeriksaan ini bertujuan khusus atau tertentu.

Disebut, ada 4 jenis belanja sasaran, termasuk pengujian fisik proyek yang dikerjakan. Ini  dilakukan guna mendukung sasaran pembangunan dan meningkatkan kualitas infrastruktur. (tim media)