Palang Merah Indonesia Kabupaten Bekasi menyatakan terdapat 2,6 juta balita yang tercatat di Posyandu maupun Puskesmas se-Kabupaten Bekasi. Para balita ini membutuhkan popok bayi, terutama dari keluarga yang tidak mampu.
Popok bayi merupakan salah satu kebutuhan dasar namun tidak semua keluarga dapat memenuhi kebutuhan popok bayi karena faktor ekonomi dan sebagainya.
Dengan adanya bantuan dari produsen popok bayi, PT Elleair Trading International Indonesia, diharapkan dapat membantu ibu rumah tangga yang memiliki balita.
“Diharapkan, seluruh balita dari keluarga tidak mampu dapat menerima bantuan popok bayi ini,” kata Ketua PMI Kabupaten Bekasi Akhmad Kosasih, saat menerima bantuan popok bayi di kantornya, Cibitung, Selasa (8/10/2024).
Bantuan popok bayi tersebut langsung diserahkan ke Posyandu melalui Puskesmas, dengan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi. (tim media)