Pemerintah Kabupaten Bekasi menggelar Pekan Olahraga Pelajar XII. Popda XII itu diikuti atlet-atlet muda berusia maksimal 17 tahun dari 23 kontigen atau kecamatan. Tujuannya untuk mencari bibit-bibit atlet muda untuk diikutsertakan dalam ajang olahraga tingkat provinsi dan nasional.
Dalam ajang olahraga ini terdapat 16 cabang olahraga yang dipertandingkan, di antaranya, bola basket, atletik, bola voli pasir, bola voli indoor, gulat, badminton, karate, yudo, panahan, kempo, pencak silat, panjat tebing, sepak bola, renang, taekwondo, dan tarung derajat.
Kepala Dinas Budaya, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bekasi Iman Nugraha mengungkapkan gelaran Popda XII para pelajar memperebutkan medali emas sebanyak 378 medali, perak sebanyak 378 medali, dan 493 medali perunggu. Popda XII ini digelar dari 15-22 Juli 2024.
“Popda XII diikuti oleh atlet putra sebanyak 1.581, atlet putri sebanyak 887, dan official sebanyak 567 orang. Total dalam gelaran Popda XII ini diikuti 3.035 orang. Medali terbanyak itu berasal dari cabor renang berjumlah 144 medali,” kata Iman.
Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dedi Supriyadi meminta para pelajar yang mengikuti Popda XII ini untuk mengembangkan potensi dan bakatnya di bidang olahraga. Serta untuk membangun karakter yang disiplin.
“Kami berharap Popda ini dapat menjadi momentum untuk menunjukan kemampuan terbaik pelajar serta untuk mengukir prestasi yang membanggakan. Jadikan ajang ini sebagai pengalaman berharga untuk mengasah bakat dan kemampuan. Tetaplah semangat dan terus berjuang karena kalian adalah harapan masa depan kabupaten bekasi,” ucap Dedi. (Tim Media)