Dewan Kemakmuran Masjid Baiturrahman yang berada di kompleks perkantoran Perusahaan Umum Daerah Tirta Bhagasasi Tegaldanas, Cikarang, memperingati pergantian tahun baru Muharram 1445 Hijriah, Kamis (1/8/2024), yang turut menghadirkan Ustad Yusuf Mansur sebagai penceramah pada sesi tausiyah.
Peringatan Tahun Baru Muharram ini dihadiri oleh jajaran direksi juga pegawai Perumda Tirta Bhagasasi yang menyempatkan waktu di sela-sela kesibukannya.
Ketua DKM Baiturrahman Syaiful Bahri mengatakan pihaknya mempertahankan digelarnya acara ini secara rutin, sebagai salah satu dari program kegiatan DKM.
“Masih banyak rangkaian kegiatan rutin kami, termasuk peringatan tahun baru Muharram ini, sehingga akan selalu kami gelar,” katanya.
Direktur Utama Perumda Tirta Bhagasasi Reza Lutfi mengapresiasi langkah DKM yang tetap mempertahankan kegiatan rutin peringatan Muharram ini.
“Umumnya peringatan tahun baru Muharram tidak terlalu disambut oleh masyarakat karena lebih terfokus pada pergantian tahun baru Masehi. Namun di sini tetap diperingati dan saya apresiasi itu,” katanya.
Dengan diperingatinya pergantian tahun Muharram, Reza mengingatkan para pegawainya untuk memanfaatkan momen ini untuk berbuat lebih baik itu.
“Tahun baru Muharram itu identik dengan hijrah. Hijrah dari yang buruk-buruk menuju kebaikan, semoga momen ini pun dimanfaatkan semua untuk hijrah,” ucapnya.
Adapun tausiyah yang disampaikan Ustad Yusuf Mansur pun mengingatkan tentang profesionalisme dalam bekerja dengan berorientasi pada keridhoan Allah SWT.
“Bekerja itu jangan berorientasi pada materi, kerjakan saja sebaik-baiknya, lakukan pelayanan terbaik, maka rezeki dan keberkahan pun akan mengikuti,” ucapnya. (tim media)