Pemerintah Kabupaten Bekasi berupaya mengangkat formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 10.099 di tahun 2024 ini. Jumlah CASN PPPK ini menjadi yang terbanyak di Jawa Barat dan tersebar pada Dinas Perhubungan, Tenaga Pendidik, Pemadam Kebakaran, Satpol PP, tenaga teknis dan lainnya.
Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan mengatakan akan terus mengawal ribuan CASN PPPK yang telah masuk data Badan Kepegawaian Negara pada tahun 2022 silam.
“Tahun ini kami perjuangkan lagi tenaga honorer agar menjadi ASN PPPK. Pemkab Bekasi membutuhkan auditor, akuntan, IT, Damkar, dan Dishub,” ucap Dani.
Ia mengimbau, kepada seluruh CASN PPPK yang telah menyesuaikan data di BKN untuk berdoa dan bersabar menunggu proses hingga bulan November 2024.
“Jika sudah menjadi ASN PPPK, siapkan diri untuk melayani masyarakat. Bekerja sesuai dengan bidangnya,” tandas Dani. (Tim Media)