Pemerintah Kabupaten Bekasi mendukung upaya menjadikan produk UMKM Kabupaten Bekasi naik kelas melalui Factory Outlet Cikarang Trade Center di Jababeka.
Keberadaan Factory Outlet Cikarang Trade Center dapat membuka peluang menjadikan produk UMKM tak hanya dipasarkan di pasar domestik, tapi juga membuka peluang di pasar internasional sebagai produk ekspor.
“Kawasan Cikarang, selain menjadi pusat industri juga menjadi pusat perdagangan, termasuk UMKM kita bisa memperluas pasarnya,” kata Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan, saat peresmian Factory Outlet Cikarang Trade Center di Jababeka, kemarin.
Dia mengatakan, keberadaan Factory Outlet Cikarang Trade Center sangat penting bagi Pemkab Bekasi untuk mendukung para pelaku UMKM memperluas pemasaran produknya. Terlebih, Kabupaten Bekasi merupakan kawasan industri terbesar di Asia Tenggara.
“Sektor industri dan perdagangan, tidak terpisahkan,” pungkasnya. (tim media)